Program MBKM: IST AKPRIND dan PT Telkom Divre Yogyakarta Jajaki Kerja Sama

0
93

Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta menerima kunjungan dari PT Telkom Divre Yogyakarta pada Rabu (13/3) yang dilaksanakan di ruang kerja pimpinan. Kunjungan tersebut dalam rangka penjajakan kerja sama antara perguruan tinggi dan mitra guna pelaksanaan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). 

Hadir pada pertemuan tersebut Wakil Rektor III Dr. Emy Setyaningsih, S.Si., M.Kom., Kepala Badan Pengembangan Pendidikan dan Aktivitas Instruksional (BP2AI) Siti Saudah S.Pd, M.Hum., Ketua Gugus MBKM Aji Pranoto, S.Pd., M.Pd., Koordinator Magang MSIB Erna Kumalasari Nurnawati, S.T., M.T., Wakil Dekan Fakultas Sains Terapan (FST) Dr. Muchlis, S.P., M.Sc., Wakil Dekan Fakultas Teknologi Informasi dan Bisnis (FTIB) Renna Yanwastika Ariyana, S.T., M.Kom., dan perwakilan beberapa ketua jurusan. Sementara itu, PT Telkom Divre Yogyakarta diwakili oleh Business Service Manager Nunuk Eny Kristanti berserta staf yang mendampingi.

Pada sambutannya, Emy menyatakan bahwa saat ini untuk melaksanakan program MBKM tidak dapat berjalan sendiri, namun perlu adanya kolaborasi dan kerja sama antara perguruan tinggi dan mitra. Ia berharap dengan penjajakan kerja sama yang telah dilakukan, PT Telkom Divre Yogyakarta bisa menjadi salah satu mitra yang dapat mendukung program MBKM sehingga para mahasiswa bisa turut serta secara riil dalam mengaplikasikan ilmu di dunia kerja.

Senada dengan Emy, Siti Saudah menambahkan bahwa dengan adanya MBKM, mahasiswa mendapat pengalaman di luar kampus seperti magang industri dan pertukaran pelajar. Selain itu, terdapat juga program praktisi mengajar di dalam kampus. Harapannya praktisi dari PT Telkom Divre Yogyakarta dapat berkontribusi dalam pembelajaran di IST AKPRIND.

Sementara itu, Nunuk Eny menanggapi dengan positif pemaparan yang telah disampaikan dari pihak IST AKPRIND. Menurutnya, cukup banyak hal yang dapat dikolaborasikan sehingga PT Telkom Divre Yogyakarta dan IST AKPRIND dapat saling bersinergi guna meningkatkan kualitas pendidikan. (humas)