Buka Layanan Kesehatan di Kampus, IST AKPRIND Jajaki Kerja Sama dengan Klinik Kampus

0
321
Sesi foto bersama pada kegiatan penjajakan kerja sama antara IST AKPRIND dengan Klinik Kampus, Selasa (13/6).

Institut Sains dan Teknologi AKPRIND Yogyakarta (IST AKPRIND) melakukan penjajakan kerja sama untuk penyediaan layanan kesehatan kampus dengan Klinik Kampus, Selasa (13/6). Bertempat di ruang kerja pimpinan Kampus 1 IST AKPRIND, kegiatan dihadiri oleh Rektor Dr. Edhy Sutanta, S.T., M.Kom., Wakil Rektor II Bidang Administrasi Umum, Keuangan, dan Sistem Informasi Catur Iswahyudi, S.Kom., S.E., M.Cs., MTA., Dekan Fakultas Teknologi Industri Ir. Muhammad Yusuf, S.T., M.T., Kepala Bagian Administrasi, Kemahasiswaan, dan Alumni Yan Sophian, S.Kom., M.Sc., serta Perwakilan Founder Klinik Kampus dr. Lukman Ade Chandra, M.Med., M.Phil

Pada pertemuan tersebut, Lukman memaparkan bahwa kerja sama dengan layanan kesehatan kampus akan membantu IST AKPRIND dalam menyediakan pelayanan kesehatan yang bersifat kuratif dan promotifpreventif. Lebih lanjut, ia juga menerangkan bahwa pada tahun 2019 Klinik Kampus diberikan kepercayaan oleh Politeknik LPP untuk membantu mengatasi wabah penyakit kulit yang kala itu merebak di asrama kampus. Awalnya Klinik Kampus hanya berfungsi sebagai sarana pengobatan, namun seiring dengan berjalannya waktu klinik tersebut berkembang menjadi layanan yang lebih luas, mencakup aspek layanan yang bersifat promotif-preventif, edukatif, dan sosial. 

Sementara itu, Edhy menyambut baik penjajakan kerja sama tersebut. Ia berharap dengan akan adanya layanan kesehatan kerja sama dengan Klinik Kampus, dapat memberikan fasilitas penunjang yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh sivitas akademika IST AKPRIND. Nantinya layanan kesehatan tersebut akan berfokus pada isu-isu penting yang dihadapi oleh komunitas mahasiswa, seperti kesehatan reproduksi, kesehatan mental, dan pengendalian penyakit infeksi. Selain itu, layanan kesehatan akan melayani penyakit yang umum diderita. (humas)