Arisan Speleologi: MAPALISTA IST AKPRIND Undang Cave Diver Perancis

0
486

MAPALISTA Institut Sains dan Teknologi AKPRIND menjadi tuan rumah penyelenggaraan Arisan Speleologi, Rabu (06/07) . Acara ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Arisan Caving Yogyakarta. Pada kegiatan ini, para pegiat caving atau penelusur goa berkumpul dan mengadakan sharing session mengenai kegiatan penelusuran goa, baik secara teknis maupun keilmuan. 

Sesi kali ini mendatangkan narasumber Robin Cuesta, cave diver professional dari Perancis yang membagikan materi mengenai cave diving. Peserta yang hadir yaitu mahasiswa anggota organisasi MAPALISTA IST AKPRIND. Mereka antusias mengikuti acara sharing session yang menghadirkan penelusur goa profesional asal Perancis ini. Banyak ilmu mengenai teknik cave diving dan juga pengalaman yang dibagikan oleh narasumber yang membuat kegiatan ini lebih menarik. (humas)