Tim PKM IST AKPRIND Berikan Bantuan Pencegahan Covid-19 dan Program Lingkungan Sehat bagi Masyarakat

0
479

Tim dosen di IST AKPRIND Yogyakarta berhasil mendapatkan dana hibah Program Kemitraan Masyarakat (PKM) yang idanai oleh Kementerian Riset dan Teknologi / Badan Riset dan Inovasi Nasional Republik Indonesia. Tim PKM yang terdiri dari Rokhana Dwi Bekti, S.Si, M.Si dan Kris Suryowati, S.Si, M.Si dari Jurusan Statistika serta Hadi Prasetyo Suseno S.T, M.Si dari Jurusan Teknik Lingkungan.

Dengan mengangkat judul program, Program Penghijauan, Pengelolaan Sampah, dan Ruang Belajar Anak Ramah Lingkungan bagi RT 37 Malangan, Kota Yogyakarta untuk Mewujudkan Lingkungan yang Sehat. Beberapa waktu yang lalu, tim yang diketuai oleh Rokhana Dwi Bekti, S.Si, M.Si telah memulai kegiatan dengan melakukan sosialisasi program kepada ketua RT (Bapak Joko Handoyo Budiono) dan perwakilan warga. Warga sangat antusias serta memberikan apresiasi yang posotof karena telah diberi kesempatan untuk menjadi mitra program. Sehingga lingkungan RT 37 Malangan memiliki lingkungan yang sehat dan nyaman bagi warga, yaitu bebas polusi udara, sampah yang terkelola dengan baik, dan anak-anak yang nyaman belajar. Dan selanjutnya adalah warga mampu secara mandiri untuk mengelola lingkungan sehat tersebut. Hal ini dilatarbelakangi oleh perlunya dukungan pengetahuan dan pengelolaan lingkungan, mengingat kondisi polusi udara yang terus meningkat baik sebagai dampat dari meningkatnya pencemaran dari transportasi dan industri. Selain itu juga fasilitas pengelolaan sampah yang belum memadai.

Namun demikian di tengah pandemi Covid-19, tim mendahulukan pemberian bantuan pencegahan covid-19 dan sosialisasi cara pencegahanya. Pada hari yang sama, tim memberikan bantuan pencegahan yang berupa handsanitizer, handshop, dan masker untuk warga melalui Ketua RT. Poster juga diberikan ke setiap warga yang berisi tentang pengetahuan covid-19 dan pencegahanya. Bapak Joko Handoyo Budiono selaku ketua RT mengucapkan terimakasih sekali dengan bantuan ini. Mengingat perlengkapan mereka dan warga untuk menjaga lingkungan dari wabah ini masih terbatas. Kegiatan kemitraan dengan masyarakat ini merupakan salah satu komitmen IST AKPRIND Yogyakarta untuk meengabadi kepada masyarakat dengan menerapkan teknologi dan penelitian yang telah dilakukan.