Fakultas Sains Terapan terdiri dari tiga jurusan yakni Jurusan Statistika Program Studi Statistika S1, Jurusan Sistem Komputer Program Studi Sistem Komputer S1, dan Jurusan Teknik Lingkungan Program Studi Teknik Lingkungan S1. Pendirian Fakultas Sains Terapan didasari oleh pemikiran bahwa pengembangan teknologi yang diperlukan bagi kesejahteraan masyarakat hanya bisa terlaksana jika didukung oleh perkembangan ilmu-ilmu dasar yakni
matematika dan ilmu pengetahuan alam.
Untuk mengikuti perkembangan dan tuntutan di masyarakat, Fakultas Sains Terapan berusaha menyiapkan lulusan yang dapat bekerja di berbagai bidang seperti pendidikan dan penelitian, pengembangan produksi, pengelolaan lingkungan, ekonomi dan perdagangan serta bidang kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu semua kurikulum dan sistem pembelajarannya dirancang sedemikian rupa agar dapat menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan dan memiliki sikap, kemampuan dan pengetahuan yang kritis, jujur, terbuka, objektif, dan tangguh, serta mampu mengembangkan potensi diri di bidang pekerjaannya masing- masing dan menghargai bidangbidang lainnya, mampu bekerja secara mandiri maupun berkelompok, berpikir dan bertindak secara rasional dan sistematis, memiliki kesadaran kuantitatif, memahami dan dapat menerapkan metode ilmiah dalam bidangnya.
Disamping itu lulusan diharapkan mampu melihat suatu permasalahan dan menemukan pemecahannya dalam kaitan yang lebih luas, mampu menggali, menganalisis dan mengolah informasi guna dan menarik kesimpulan, serta menyampaikannya secara lisan maupun tulisan dengan cara yang dapat dipertanggungjawabkan.
Visi:
Fakultas yang unggul secara nasional dibidang ilmu dasar dan penerapannya.
Misi:
- Menyelenggarakan pendidikan tinggi di bidang sains dan penerapannya dengan mengedepankan dan menjunjung tinggi etika, norma, dan budaya positif.
- Mengembangkan sains dan penerapannya yang berwawasan lingkungan dan berbasis penjaminan mutu.
- Mengaplikasikan hasil pendidikan dan pengembangan sains dan penerapannya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dengan Visi dan Misi diharapkan Civitas Akademikan dan para Alumninya:
- Berilmu dan berketrampilan unggul dengan wawasan luas.
- Beretos kerja, disiplin, jujur, bermoral dan bertanggung jawab.
- Tenggang rasa, saling asih, asah dan asuh menyadari pentingnyabekerja dalam tim demi kualitas, efektivitas dan kesuksesan dalam setiap kegiatan.
- Bersifat peka, tanggap, dan berperan aktif dalam perkembangan ilmu pengetahuan.
- Mengembangkan ilmu pengetahuan di bidangnya dan berwawasan lingkungan serta mengembangkan manajemen mutu terpadu yang relevan dengan keahliannya.
Tujuan:
Menghasilkan sarjana sains dan teknologi yang bermoral, bertakwa, mampu berpikir dan bertindak secara profesional yang diperlukan pada masa kini dan masa datang, serta mengembangkan dan menerapkan ilmu pengetahuan untuk memecahkan berbagai permasalahan dengan metode yang tepat sesuai kebutuhan stakeholders. Untuk mencapai hal tersebut di atas maka Fakultas Sains Terapan berkewajiban:
- Mengembangkan kepribadian sivitas akademika dalam usaha membentuk manusia bermoral yang berilmu berdasarkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Meningkatkan kualitas sumberdaya manusia secara berkesinambungan di bidang ilmiah, ketrampilan, kreasi, inovasi dan prestasi.
- Meningkatkan kerjasama yang positif dan konstruktif dengan semua pihak dalam pengembangan sains dan teknologi.
- Mengembangkan semua Jurusan /Program Studi yang ada di Fakultas Sains Terapan agar mampu menyelenggarakan pendidikan sains serta penerapannya yang berkualitas.
- Mengembangkan laboratorium dan peneliti agar mampu melaksanakan penelitian dalam semua tingkatan untuk kesejahteraan masyarakat.
- Meningkatkan pembinaan kepada mahasiswa agar berkarya sesuai dengan bakat dan minatnya.
- Mengupayakan agar Fakultas Sains Terapan menjadi institusi pendidikan yang favorit dan unggul di masyarakat.
Dengan adanya visi, misi, dan tujuan yang jelas dan dipahami oleh semua unsur yang ada, maka seluruh sivitas akademika di lingkungan fakultas
memiliki panduan yang jelas dalam melaksanakan kegiatannya sehingga hal tersebut dapat menjadi pendorong dan penambah semangat untuk melakukan pelayanan dan pengembangan diri.