4 Proposal Penelitian dan 8 Abdimas Dosen IST AKPRIND lolos Didanai Kemenristekdikti

0
722

Dosen IST AKPRIND pada tahun 2019 ini kembali mampu meloloskan proposalnya untuk dapat didanai oleh kemenristekdikti. Pada tahun ini terdapat 12 proposal yang dinyatakan lolos seleksi dan layak didanai. Hal itu berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Nomor 6/E/KPT/2019 tanggal 19 Februari 2019 tentang Penerima Pendanaan Penelitian di Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum Tahun 2019, Keputusan Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Nomor 7/E/KPT/2019 tanggal 19 Februari 2019 tentang Penerima Pendanaan Penelitian di Perguruan Tinggi Tahun 2019, dan Keputusan Dirjen Penguatan Risbang Nomor 8/E/KPT/2019 tentang tentang Penerima Pendanaan Pengabdian kepada Masyarakat Tahun 2019.

Dari 12 proposal yang dinyatakan lolos dan layak didanai terdiri dari 4 proposal bidang penelitian dan 8 poposal bidang pengabdian kepada masyarakat. Keempat proposal penelitian yang dinyatakan lolos antara lain adalah Penelitian Dasar Unggulan Perguruan Tinggi yang diraih oleh Dr. Edhy Sutanta, S.T., M.Kom dengan judul Analisis Fitur-Fitur Pada Model Hybrid Schema Matching untuk Meningkatkan Efektifitas Hasil dan Efisiensi Proses dalam Lingkungan Basis Data Relasional Heterogen. Sementara 3 proposal penelitian lainnya merupakan proposal Penelitian Terapan Unggulan Perguruan Tinggi. 3 proposal yang lolos antara lain adalah milik Dr. Sri Mulyaningsih, S.T., M.T. dengan judul Terapan Geologi Gunung Api dalam Geokonservasi, Geoheritage dan Geowisata di Daerah Imogiri dan Pleret Kab. Bantul, Yogyakarta., Muhammad Sholeh, S.T., M.T. (Analisis Basis Data dan Pengembangan Aplikasi E-UMKM : Market Place Clustering Usaha Mikro Kecil dan Menengah Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi di Kabupaten Bantul), serta Dr. Ir. Sudarsono, M.T., (Aplikasi Skea dengan Penggunaan Komposit Serat Rami pada Propeler untuk Penerangan Jalan)

Delapan proposal abdimas dosen IST AKPRIND yang lolos dalam seleksi untuk didanai oleh kemenristekdikti adalah :

  1. ANDREAN EMAPUTRA, S.T., M.Sc
    judul : Pemberdayaan Potensi Pemuda Pemudi Kalijeruk melalui Budidaya Ikan Air Tawar
  2. EKA SULISTYANINGSIH, S.T
    judul : Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pengolahan Emping Jagung yang Sehat di Desa Brajan, Kecamatan Prambanan, Klaten, Jawa Tengah
  3. Ir. GATOT SANTOSO, M.T.
    judul : Pengolahan Air Minum dengan Tenaga Surya (Solar Cell) Guna Mengurangi Kandungan Kadar Kesadahan (Kapur) untuk Megurangi Resiko Terkena
    Penyakit Batu Ginjal pada Masyarakat Desa Sumberwungu, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul Yogyakarta
  4. Ir. SAIFUL HUDA, M.T., M.E.
    judul : Pengadaan Sarana Produksi Kebutuhan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Desa Wisata Agro Pilahan, Rejowinangun, Kotagede, Yogyakarta.
  5. Dr. SRI MULYANINGSIH, S.T., M.T.
    judul : Master Plan Pengelolaan Geowisata dan Museum Geologi Gunung Api Purba Gunung Ireng
  6. Dr. Ir. SUDARSONO, M.T
    judul : Rancang Bangun Alat Pengering Kerupuk Rambak yang Ramah Lingkungan dan Pengolahan Limbah Minyak Goreng di Dusun Bayanan, Gesikan,
    Gantiwarno, Klaten
  7. SURAYA, S.Si., M.Cs.
    judul : Peningkatan Kualitas Guru dan Sekolah SD Muhammadiyah Pandes Kabupaten Bantul dengan Memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi
    serta Program Penghijauaan Lingkungan Sekolah Sebagai Upaya Mewujudkan Sekolah Bermutu dan Berwawasan Lingkungan
  8. YULI PURWANTO, S.T., M.Eng.
    judul : Kelompok Pembuat Kerupuk Rambak Di Desa Gesikan, Gantiwarno, Klaten, Rancang Bangun Alat Pengaduk Adonan Dan Pengiris Serta Penerapan Produksi
    Bersih untuk Meningkatkan Kapasitas Produksi dan Kualitas Lingkungan Sekitar

 

(tdj)