3 Proposal Mahasiswa IST AKPRIND, Lolos KBMI 2020

0
1058

Mahasiswa-mahasiswa IST AKPRIND kembali mampu menunjukkan prestasi dan eksistensinya bersanding dengan perguruan tinggi lain di Indonesia. Setelah beberapa waktu lalu, dua proposal PKM-AI mahasiswa IST AKPRIND lolos untuk didanai oleh Kementerian Pendidikan & Kebudayaan melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, kini tiga proposal kelompok mahasiswa IST AKPRIND juga lolos dan layak didanai dalam Kegiatan Bisnis Manajemen Indonesia Tahun 2020.
Tertuang dalam Keputusan Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor : 18/E2/KM/2020 1225/B/SK/2015 tentang Perguruan Tinggi Pelaksana Program Kegiatan Bisnis Manajemen, tiga proposal IST AKPRIND dinyatakan sebagai pelaksana program tersebut. Ketiga proposal tersebut antara lain :

  • Ayam King Kremuzz (kategori Makanan Minuman) yang digawangi Muhammad Alwan Al Azhar, Fachrol Rais, Muhammad Masato dan Wanda Pratiwi dari Teknik Kimia serta Wahyu Utomo Aji dari Teknik Industri. Dengan pembimbing Dewi Wahyuningtyas, S.T.,M.Eng.
  • Bisnis kami adalah Dorothy_Catering health, safe catering, and easily accessible (kategori Makanan Minuman) dengan personel Dorotea Tirta W Subrata, Mutiara Nursavira dan Matthew Trijanto Pratama yang semuanya dari Teknik Kimia dengan pembimbing C. Indri Parwati, S.T.,M.T.
  • Kalija Hijab (kategori jasa dan perdagangan) dengan anggota Putri Natalia Deni Juwita, Waode Rasmala Dewi P, Tiara Adinda Permata, dan Heru Sukisman dari jurusan Teknik Geologi serta Dian Maya Susiladewi dari Teknik Industri. Tim ini dibimbing oleh Aji Pranoto, S.Pd., M.Pd.

Program Kegiatan Bisnis Manajemen Indonesia Tahun 2020 merupakan upaya Kementerian Pendidikan & Kebudayaan dalam rangka menumbuhkan karakter, minat dan bakat mahasiswa dalam berwirausaha yang berbasis ilmu pengetahuan teknologi, serta mendorong tumbuhnya calon pengusaha muda di Perguruan Tinggi serta mendukung implementasi kebijakan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka. Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Alumni dan Kerjasama IST AKPRIND sangat mengapresiasi mahasiswa yang bukan hanya aktif dalam perkuliahan, namun juga mampu berprestasi melalui kegiatan seperti ini. Pihaknya berharap semakin banyak kelompok mahasiswa di IST AKPRND yang bergabung dan aktif dalam kegiatan kreatifitas mahasiswa. Sebab nantinya mahasiswa setelah lulus tidak hanya menguasai hardskill namun juga memiliki softskill yang mumpuni. (tdj)